Kamis, 08 April 2010

The Web in Society( E-Commerce)


Definisi E-Business
          Merupakan penggunaan teknologi informasi khususnya teknologi jaringan dan komunikasi untuk meningkatkan cara organisasi melakukan proses bisnisnya. Dalam pelaksanaan traksaksi bisnisnya secara elektronik yang biasa disebut E-Commerce.

Kategori-kategori E-Business
Jenis E-Business
Karakteristik
B2C(Business to Consumen



Antar organisasi dengan perorangan
Nilai uang yang dilibatkan lebih kecil
Transaksi satu-waktu atau transaksi tidak sering terjadi
Secara relative sederhana

B2B(Business to Business)
B2G(Business to Government)
B2E(Business to Education)
Antar organisasi
Nilai uang yang dilibatkan lebih besar
Hubungan yang kuat dan berkelanjutan
Pemberian kredit oleh penjual ke pelanggan
Llebih kompleks

Definisi E-Commerce
Dalam perkembangannya e-commerce merupakan kegiatan yang meliputi tukar menukar informasi (information sharing), iklan (advertising), dan transaksi (transacting).Bisa disimpulkan bahwa e-commerce adalah suatu transaksi komersial melalui jaringan komunikasi yang dapat berupa fax, e-mail,telegram, telex, EDI serta saran elektronik lainnya yang meliputi kegiatan tukar menukar informasi, iklan, pemasaran, dan kegiatan perbankan melalui internet.
Sifat dan Karakteristik E-Commerce
E-Commerce mempunyai sifat dan karakteristik :
·        Transparan dan simultan.
Pertukaran informasi digital antara para pihak yang terjadi dalam proses komunikasi
·        Interaktif.
Koordinasi antara perusahaan dengan individu dalam jual beli barang dan jasa dan pengiriman barang
·        Cepat.
Keuntungan dan Kerugian E-Commerce.
Keuntungan E-Commerce:
1.      Bagi kalangan pengusaha.
·        E-commerce dapat memperluas pasar sampai dengan tingkat internasional dengan modal kecil karena melalui internet, para pengusaha dengan mudah, cepat dan murah bias mendapatkan lebih banyak konsumen.
·        E-commerce memungkinkan perusahaan untuk menurunkan jumlah persediaan barang dan kelebihan persediaan barang karena penyimpanan barang akan tergantung pada pemesanan konsumen.
·        E-commerce dapat meningkatkan efisiensi perusaahn dengan meningkatkan tingkat produktifitas pegawai-pegawai di bagian penjualan dan administrasi.
·         E-commerce dapatmenekan biaya komunikasi karena biaya penggunaan internet lebih murah.
·        E-commerce juga dapat meningkatkan citra perusahaan dengan semakin baiknya pelayanan kepada konsumen.
2.      Bagi konsumen
·        E-commerce memunkinkan para konsumen untuk berbelanja atau melakukan transaksi lainnya selama 24 jam untuk seluruh lokasi di seluruh dunia.
·        E-commerce memberikan lebih banyak pilihan kepada konsumen dalam bertransaksi.
·        E-commerce umumnya menawarkan barang atau jas dengan harga yang relative lebih murah.
·        Di dalam sector jas, pengiriman produk lebih cepat.
·        Konsumen dapat bertukar informasi dengan para konsumen lain secara interaksi.
3.      Bagi masyarakat.
·        E-commerce memunkinkan sebagian orang untuk bekerja di rumah mereka.
·        E-commerce memungkinkan para pedagang untuk menjual suatu produk/jasa dengan harga yang lebih murah sehingga setiap kalangan dapat membeli produk/jasa tersebut.
·        E-commerce dapat menjangkau konsumen yang berada di daerah terpencil.
Kerugian E-Commerce:
1.      Secara teknis.
·        Kurang terjaminnya keamanan dan relibilitas system termasuk keamanan dan reabilitas standard an protocol komunikasi.
·        Kurang memadainya infrastruktur dan bandwith telekomunikasi
·        Bagi vendor memerlukan web server dan ifrastruktur lainnya dan server jaringan.
2.      Secara hukum.
·        Masih adanya beberapa permaalahan hokum yangf belum terpecahkan, sedangkan peraturan perundangan yang dibuat oleh pemerintah Negara-negara cenderung belum sempurna untuk dapat menjangkau beberapa permasalahan seperti terjadinya sengketa dalam perdagangan elektronik yang bersifat lintas batas.
·        Keamanan dan privasi dalam perdagangan elektronik dapat merugikan pihak konsumen terutama dalam akses informasi pribadi konsumen.
Melihat perkembangan e-commerce saat ini maka potensi pelanggaran terhadap informasi pribadi masyarakat secara elektronik akan meningkat sehingga pelanggaran terhadap privasi atas informasi pribadi akan bertambah. Pelanggaran privasi yang terjadi di dalam e-commerce antara lain : Informasi pribadi yang diperoleh ketika sesorang melakukan transaksi melalui internet termasuk ketika orang tersebut melakukan pembayaran, contohnya membeli barang melalui situs amazon, yahoo, e-bay ataupun doubleclick.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar